Penandatanganan Kontrak Kinerja Tahun 2021

439

(Kudus, 29 Januari 2021) – Kepala Kantor Bea Cukai Kudus, Gatot Sugeng Wibowo, mengikuti acara Penandatanganan Kontrak Kinerja Pejabat Administrator Tahun 2021 di lingkungan Kanwil Bea Cukai Jateng DIY secara daring. Acara dipimpin langsung oleh Kepala Kanwil Bea Cukai Jateng DIY, Padmoyo Tri Wikanto.

Acara penandatanganan yang digelar Kamis, 28/01, tersebut diikuti oleh para Kepala Kantor Bea Cukai se-Kanwil Bea Cukai Jateng DIY. Penandatanganan kontrak kinerja tersebut menunjukan komitmen bahwa para pejabat administrator siap untuk melaksanakan tugas dan fungsi dengan penuh kesungguhan dan tanggung jawab untuk mencapai target.

Selain Kepala Kantor, para pejabat pengawas, fungsional, dan seluruh pelaksana juga menandatangani Kontrak Kinerja 2021. Acaranya digelar Jumat pagi, 29/01, secara daring dengan perwakilan setiap Seksi hadir fisik di Aula Colo #BeaCukaiKudus. Protokol kesehatan diterapkan secara ketat selama pelaksanaan acara.

Kontrak Kinerja 2021 merupakan rencana kinerja yang akan dicapai selama setahun dan menjadi tolok ukur keberhasilan Bea Cukai Kudus dan dijadikan dasar penilaian dalam evaluasi kinerja pada akhir Tahun Anggaran 2021.

Kepala Seksi Kepatuhan Internal, Indra Isnugrahadi, memaparkan pentingnya pegawai menyusun Kontrak Kinerja yang berkualitas. Salah satu tandanya bahwa #KontrakKinerja yang disusun selain “terukur” juga bersifat “menantang” sehingga memotivasi peningkatan kualitas kinerja.